Sat Pol-PP Kotamobagu Peringati HUT ke-67

0
1206
Wali Kota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara menjadi Inspektur Upacara, pada peringatan Hari Ulang Tahun Sat Pol-PP ke-67, Linmas ke-55 dan Damkar ke-98, di Lapangan Boki Honti Nimbang, Kotamobagu.

Kotamobagu, inatonreport.com – Peringatan HUT Dinas Satuan Polisi Pamong Praja Kotamobagu ke-67, berlangsung di Lapangan Boki Honti Nimbang, Kotamobagu, Selasa(21/3) pukul 07.30 wita, yang dirangkaikan dengan HUT Linmas ke-55  dan HUT Damkar ke-98.

Peringatan HUT dilaksanakan dengan upacara pengibaran bendera.
Wali kota melakukan pemeriksaan barisan, yang terdiri dari anggota TNI, Polres Bolmong, Dishub, Linmas, Sat Pol-PP dan Damkar.

Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, pada peringatan HUT tersebut mengatakan, Sat Pol-PP,  Linmas dan Damkar, harus menjadi garda terdepan dalam pengendalian keamanan dan ketertiban. Sat Pol-PP juga harus menjadi garda dalam mengawal Peraturan Daerah (Perda).

Turut hadir dalam upacara ini, Wakil Wali Kota Drs Hi Jainudin Damopolii, Sekkot Tahlis Gallang, Dandim 1303 Bolmong, Wakapolres Bolmong, serta Forkopimda lainnya.
Pasukan pembawa panji Sat Pol-PP, siap memasuki lapangan upacara.
Pasukan Pemadam Kebakaran siap memadamkan kebakaran bila terjadi peristiwa kebakaran. Dengan motto ” Tak akan pulang sebelum api padam” pasukan biru siaga dan tetap sigap.

HUT kali ini, diharapkannya mampu memberikan semangat dalam pengawasan, terutama dengan masalah yang timbul dalam kurun waktu terakhir. (Advertorial)

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.