Sekdes Motongkad Utara dapat Penghargaan dari Kemendes RI

0
703

Boltim, Inatonreport.Com – Sekretaris Desa (Sekdes) Motongkad Utara Kecamatan Motongkad Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Roni Ahmad, menjadi satu-satunya Sekdes di Sulut yang mendapat penghargaan dari Kementrian Desa (Kemendes) RI.

“Saya di utus ke Jakarta dari tanggal 9 sampai dengan 18 Agustus, karena mendapat penghargaan dari menteri desa sebagai Pembina Transmigrasi Teladan,” terang Roni, Kamis (20/9).

Roni menambahkan, selama sepuluh hari di Jakarta, ia bertemu dengan menteri desa, dan mengikuti upacara di istana negara dan mengikuti perjamuan dengan Presiden Jokowi.

Di tempat yang sama, Camat Motongkad, Muctar Gaib SP, mengucapkan terima kasih kepada Sekdes Motongkad Utara.

“Sebagai kepala wilayah tentunya sangat berterima kasih karena Sekdes Motongkad Utara, menjadi satu-satunya pembina pemukiman yang mendapatkan kepercayaan oleh pemerintah pusat,” ujar Gaib.

Gaib mengaku, sebagai warga sangat bersyukur, dan ini harus dijadikan sebagai motovasi agar masyarakat punya semangat untuk mengembangkan apa yang di berikan pemerintah.

“Sekali lagi sebagai pemerintah kecamatan sangat bersyukur pak Roni Ahmad mendapat penghargaan dari pemerintah pusat,” ucap Gaib.

*Abdyanto Mokodongan

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.