26 KPM di Poopo Terima BLT Dana Desa

0
232

Bolmong, Inatonreport.Com – Pemerintah Desa Poopo, Kecamatan Passi Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun 2021.

BLT Dana Desa yang disalurkan Sangadi Poopo, Helmy Moudy Ratu tersebut, diberikan ke 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebesar Rp 900.000, untuk tiga bulan.

Kepada wartawan, Helmy M Ratu, Sangadi Desa Poopo, mengatakan penyaluran BLT Dana Desa yang dilakukan sesuai dengan petunjuk, syarat serta ketentuan utama, ke masyarakat miskin.

“Sasaran BLT Dana Desa adalah warga miskin dan kurang mampu karena ini merupakan syarat dan ketentuan utama untuk penerima,” ucap Helmy.

Lanjut Sangadi Poopo, penyaluran BLT Dana Desa, yang diberikan kepada keluarga penerima yang dinilai telah memenuhi kriteria dan sesuai hasil Musyawarah Desa.

“Kita berikan BLT Dana Desa ke Keluarga penerima yang memenuhi kriteria, dan sesuai juga dengan hasil musyawarah desa,” tambah Sangadi Poopo.

Selain menyalurkan bantuan BLT Dana Desa, sangadi Poopo, juga menghimbau ke masyarakatnya itu, untuk dapat mempergunakan bantuan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan yang bermanfaat.

“Saya berharap bantuan yang diberikan, itu dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya,” tambahnya lagi.

Bahkan lebih lanjut dikatakan Sangadi Poopo, dirinya berharap juga masyarakat yang menerima bantuan tersebut, dapat membeli kebutuhan pokok sehari-hari, terlebih saat ini sedang dalam masa pandemi Covid-19.

“Semoga dengan adanya BLT Dana Desa, ini akan bermanfaat bagi masyarakat. Dapat meringankan beban ekonomi masyarakat terlebih dimasa pabdemi Covid-19,” terangnya.

Bahkan dikatakannya lagi, besar harapannya ada perhatian serius masyarakat, terkait dengan upaya Pemerintah Daerah (Pemda) Bolmong dalam mencegah terjadinya dampak penyebaran Covid-19. Dengan mematuhi Protokol Kesehatan, memakai masker, mencuci tangan di air yang mengalir, menjaga jarak serta menghindari kerumunan.

Sementara itu, sebagai ungkapan syukur atas Perhatian Pemda Bolmong, melalui Pemdes Poopo, warga penerima bantuan BLT Dana Desa, menyampaikan ungkapan terima kasihnya atas kepedulian dan perhatian yang diberikan.

“Sebagai warga penerima, kami ungkapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian. Ini sangat membantu  terlebih dimasa pandemi Covid-19.” Singkat Fery Karundeng, Warga Desa Poopo, Dusun 6.

*Rid

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.