Pinolosian, Inatonreport.Com – Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kabupaten Bolsel menggelar gladi kotor di Lapangan Garuda Kecamatan Pinolosian Kab Bolsel, pagi tadi Rabu (15/08/2018) untuk memastikan persiapan pengibaran bendera pada saat Upacara puncak HUT ke-73 Kemerdekaan RI berlangsung lancar.
“Persiapan tim sudah 95 persen, hari ini dilakukan gladi untuk memastikan semuanya berjalan sesuai dengan rencana,” kata Plh Danramil Pinolosian Pelda Junil Tehalu.
Dalam acara tersebut tampak keakraban dan kerukunan anggota TNI-Polri serta aparat Desa Kecamatan Pinolosian. Mereka bahu membahu melakukan persiapan serta segala keperluan menjelang Upacara HUT RI Ke-73 yang rencananya akan diselenggarakan di Lapangan Sepak Bola Desa Linawan.
“Kita mempersiapkan segala keperluan yang dibutuhkan untuk kegiatan upacara 17 Agustus 2018, mulai dari pasukan peserta Upacara, pengibar bendera, podium bendera serta perlengkapan dan keperluan saat Upacara bendera HUT RI ke-73 dengan harapan agar bisa berjalan dengan sukses,” tegas Plh Danramil Pinolosian.
*Abdyanto Mokodongan