Babinsa lakukan Komsos bersama Warga Tadoy

Bolmong, Terkini87 Views

Bolaang, Inatonreport.Com – Sebagai bagian tugas pembinaan teritorial untuk menjaga kondusifitas wilayah, Babinsa Koramil 1303-09/Bolaang, Sertu Heri Mokoginta, melaksanakan anjangsana dan komunikasi sosial di kediaman Teni Makarumpa, yang bertempat di Desa Tadoi Bersatu Kecamatan Bolaang Timur Kab Bolmong, Jumat (21/9/2018).

Dalam kegiatan anjangsana dan komsos ini, di bahas tentang pentingnya menjaga kondusifitas wilayah.

“Memberikan rasa aman kepada masyarakat memang sudah menjadi tugas Babinsa, namun semua itu tidak akan dapat berjalan tanpa adanya dukungan dan kerja sama dengan masyarakat. Komsos ini mencerminkan kepedulian seorang aparat teritorial kepada masyarakat, serta siap membantu tanpa pamrih. Dan pelaksanaan komsos tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk mengetahui perkembangan situasi diwilayah binaan,” ujar Babinsa.

Sementara, Teni Makarumpa, menyampaikan terima kasih atas kedatangan TNI.

“Semoga kerja sama yang selama ini terjalin dapat ditingkatkan guna menjaga kondusifitas di wilayah kampung kami,” ujar Teni.

Plh Danramil 1303-09/Bolaang, Pelda Lefran Lomboan, mengatakan, semua Babinsa Koramil 1303-09/Bolaang, selalu berupaya dengan intensif melaksanakan kegiatan komunikasi sosial di wilayah binaanya. Dan diharapkan, Babinsa juga dapat bersinergi dengan aparat pemerintah serta elemen masyarakat, untuk memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat dan menjalin rasa persatuan dan kesatuan guna menjaga kondusifitas wilayah demi tetap tegaknya NKRI,” tutup Danramil.

*Abdyanto Mokodongan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.