Jogjakarta, Inatonreport.Com – Dua atlet utusan Kota Kotamobagu sukses menorehkan prestasi di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) yang dilaksanakan di Jogjakarta, pada 16-22 September 2018.
Kedua atlit tersebut adalah, Rafisa Daeng Matara, yang merupakan siswa di Sekolah Dasar (SD) Alkhairat Kelurahan Mogolaing, yang berhasil meraih juara lll dan berhak mendapatkan Medali Perunggu, dan Agrelia Grace Mamuaja, siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Kotamobagu, yang juga meraih juara lll dan mendapatkan Medali Perunggu.
“Rafisa turun dalam cabang olahraga (Cabor) Pencak Silat, sedangkan Grace turun dalam Cabor Renang Gaya Dada 50 meter,” kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Kotamobagu, Rukmi Simbala, Rabu (19/9/2018).
Atas prestasi tersebut, Rukmi memberikan apresiasi yang sangat tinggi atas raihan prestasi siswa Kota Kotamobagu tersebut.
“Alhamdulillah, karena selama ini baru kali ini Kota Kotamobagu bisa meraih juara tingkat nasional. Insya Allah ke depan, latihan lebih ditingkatkan sehingga bisa meraih medali emas. Selamat kepada kedua siswa yang meraih prestasi terbaik dan membawa nama harum Kota Kotamobagu, serta Sulawesi Utara,” ujar Rukmi.
*Ant