Bupati Boltim Berangkatkan Relawan dan Bantuan Kemanusiaan Tahap 2 ke Sulteng

Boltim, Terkini124 Views

Boltim, Inatonreport.Com – Bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Donggala dan Palu Provinsi Sulawesi Tengah terus mendapat perhatian masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim).

Setelah mengirim tim Mobile Medical Center (MMC) pasca bencana itu, Pemkab Bolaang Mongondow Timur kembali mengirim tim relawan dan bantuan kemanusiaan. Keberangkatan relawan dan bantuan logistik tahap ke dua dilepas oleh Bupati Boltim Sehan Landjar SH di Desa Togid, Kecamatan Tutuyan, Kamis (4/10).

Tim relawan yang diberangkatkan direncanakan akan menuju daerah-daerah yang masih kurang mendapat bantuan diantaranya Kabupaten Sigi tempat MMC Boltim melakukan pelayanan.

“Usahakan sasaran jangan ke posko-posko besar karena banyak bantuan terkonsentrasi di posko besar. Pergi ke daerah-daerah yang belum tersentuh. Saat ini MMC ada di Sigi dan sudah melayani kurang lebih 400 orang,” tutur Sehan kepada tim relawan.

Sehan juga mengimbau agar para relawan yang berangkat berhati-hati dan menjaga kesehatan dan keselamatannya.

“Persiapkan tenda dan bekal makanan, usahakan dilebihkan untuk memberi makan para korban. Jangan pernah biarkan jikalau ada orang yang perlu ditolong, harus ada tindakan,” lanjut Sehan.

Sehan berharap agar tim yang berangkat fokus pada tugas kemanusiaan dan tetap berkoordinasi agar tugas mulia yang dilakukan akan berjalan dengan baik.

“Berangkatlah dengan baik, insyallah perjalanannya lancar. Tetap berkoordinasi, jangan putus hubungan, baik dengan orang yang ada di Boltim maupun dengan sesama tim,” pesan Sehan.

Sementara, Kepala BKPSDM Boltim, Robi Mamonto SE yang ikut mengkoordinir pengumpulan bantuan menambahkan, logistik yang akan di bawa ke Sulteng selain dari bantuan Pemda, sebagian merupakan bantuan yang terkumpul dari ASN dan sejumlah elemen masyarakat. Logistik yang dibawa diantaranya pakaian, kebutuhan pokok makanan, air mineral dan sejumlah obat-obatan.

“Ada tujuh kendaraan roda empat yang mengangkut logistik ke sulteng. Mudah-mudahan bantuan ini akan membantu meringankan beban saudara-saudara kita disana,” tutur Mamonto.

Terinformasi, Tim MMC Dinas Kesehatan Boltim yang telah lebih dulu berangkat pada Senin (1/10), saat ini tengah melakukan pelayanan di Kabupaten Sigi, Desa Pombewe, Kecamatan Biromaru, salah satu desa yang terpapar akibat patahan Palu Moro.

Adapun jumlah pasien yang dilayani sebanyak 401 orang yaitu pasien anak 211 orang, pasien dewasa 133 orang, ibu hamil 17 orang, pasien lansia 32 orang, pasien luka terbuka 5 orang, pasien fractur (patah) 2 orang dan pasien melahirkan 1 orang.

*Hms/Abdyanto Mokodongan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.