Komsos Babinsa Jadi Sarana Monitor Kamtibmas

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Dalam rangka mengantisipasi dan deteksi dini dari segala gangguan Kamtibmas di masyarakat, Babinsa Kelurahan Kotabangon Koramil 130301/Kotamobagu Pelda Mahyudin, rutin melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga yang kesehariannya bertugas menjaga pintu SD Negeri 1 Kotabangon, Kecamatan Kotamobagu Timur Kota Kotamobagu, Kamis (1/11/2018).

Pelda Mahyudin secara rutin selalu berkomunikasi dan berkoordinasi kepada segenap unsur pemerintahan, pengurus, dan elemen masyarakat.

“Salah satu tujuan Komsos adalah dengan mengunjungi warga, mengingat di wilayah lain sekarang ini sangat rentan sekali dengan keributan, pencurian kendaraan bermotor dan perkelahian antar warga,” ujar Mahyudin.

Mahyudin mengimbau dan menekankan agar seluruh elemen masyarakat senantiasa peduli dengan kondisi di wilayah.

Dalam pelaksanaan Komsos, Babinsa juga dengan tidak bosan-bosan selalu memberikan masukan, imbauan dan wewenang kepada petugas keamanan setempat dan warga supaya lebih waspada lagi.

Sementara, penjaga pintu SD Negeri 1 Kotobangon, Dudi Rasubala dan warga lainnya, terlihat antusias dengan arahan yang di sampaikan oleh Babinsa.

“Semoga hubungan silaturahmi ini tetap terjaga dan dapat tanggapi apabila ada permasalahan secara mudah untuk diselesaikan secara kekeluargaan”, ucap Dudi Rasubala.

Diketahui, Komsos merupakan tugas rutin yang dilakukan oleh seorang Babinsa yang diamanatkan oleh pimpinan, dalam menyelaraskan visi dan misi Kemanunggalan TNI bersama rakyat.

*Anto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.