Kotamobagu, IR – Aksi premanisme yang dialami para pedagang Pasar Serasi yang dilakukan oknum tak dikenal rupanya mulai membuat gerah. Pedagang pun sepakat melaporkan hal tersebut ke dinas terkait.
Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Penanaman Modal (Disperindagkop-PM) Kotamobagu Herman Aray, mengatakaan jika pihaknya sudah menerima laporan tersebut. “Saya sudah menerima laporan terkait hal itu”, kata Aray, saat ditemui inatonreport.com, di kantornya, beberapa waktu lalu.
Aray berjanji, akan memeriksa kejadian tersebut. “Saya akan panggil paling tidak 3 orang pedagang sebagai saksi. Mereka akan kami mintai keterangan. Siapa pelakunya? Apa motifnya? Baru akan kami ambil tindakan”, ujarnya.
Terkait permintaan bantuan Kepolisian, Aray mengatakan nanti bila sudah ada saksi dan bukti.
”Kami dulu yang memeriksa. Ini kan masih berlaku pra duga tak bersalah”, katanya memberikan alasan mengapa tidak langsung melaporkan hal ini ke pihak yang berwajib.
Hari itu juga (senin, red), Kadis Disperindagkop-PM langsung memanggil mandor pasar untuk menindaklanjuti laporan tersebut. wan