Dinsos Tegaskan Pemdes Salurkan Rastra Tepat Sasaran

Boltim, Terkini109 Views

Boltim, Inatonreport.Com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim), melalui Dinas Sosial (Dinsos) menegaskan, setiap pemerintah desa (Pemdes) di Kabupaten Boltim, dalam penyaluran Beras Sejahtera (Rastra), harus tepat sasaran. Demikian dikatakan Kepala Dinsos, Rudi S Malah kepada media ini, Jumat (5/7).

Kata Malah, beberapa waktu lalu pihaknya mendapat informasi bahwa, banyak penerima bantuan Rastra tergolong dalam keluarga yang mampu. Sementara bantuan sosial tersebut diperuntukan khusus kepada yang tidak mampu.

“Ditegaskan kepada aparat desa dalam hal ini adalah Sangadi (kepala desa) agar segera mengganti nama-nama penerima Rastra yang tidak layak menerima. Gelar musyawarah desa bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) setempat yang dihadiri oleh tokoh masyarakat, seluruh aparat desa, dan masyarakat,” kata Malah.

“Sebab, pergantian nama penerima Rastra itu tidak sembarangan, dapat ditindak pidana sesuai Surat Keputusan (SK) Mentri. Makanya harus dibuktikan dengan musyawarah desa,’” sambungnya.

Setiap bulan lanjut Malah, Perusahaan Umum (Perum) yang bergerak dibidang logistik akan menyalurkan sebanyak 39.420 kg Rastra ke setiap desa diboltim.

“Untuk tahun 2019 sampai dengan bulan Juni kemarin, Perum Badan Usaha Logistik (BULOG) telah menyalurkan kurang lebih 256.520 kg bantuan Rastra yang terbagi ke 80 desa se-Boltim sehingga penyaluran ke masyarakat harus tepat sasaran,” tuntasnya.

*Anto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.