Bupati Boltim Dorong Generasi Muda untuk Peduli Lingkungan

Boltim, Terkini111 Views

Boltim, Inatonreport.Com – Bertempat di halaman Mapolres Boltim, Desa Tutuyan, Kecamatan Tutuyan, Jumat (10/1), digelar acara penanaman pohon yang melibatkan seluruh Komponen Pemerintahan Kabupaten Boltim.

Kegiatan yang mengangkat tema “Polri Peduli Penghijauan 2020” itu, penanaman pohon diawali oleh Bupati Boltim Sehan Landjar, SH didampingi unsur (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan diikuti oleh peserta undangan.

Bupati Boltim Sehan Landjar, SH pada kesempatan itu mendorong generasi muda agar terus menumbuhkan rasa peduli terhadap lingkungan dengan menanam pohon.

“Alam membutuhkan keseimbangan. Salah satu upaya agar kita selalu hidup sehat yaitu dengan gemar menanam pohon agar ada keseimbangan antara Oksigen (O2) dan Emisi karbon,” ujar Landjar.

Menurut Bupati Boltim dua periode ini, Lapisan Ozon (O3) sudah menipis dan udara semakin panas karena polusi udara dan disebabkan efek rumah kaca. Sehingga itu ia mengajak generasi muda untuk peduli terhadap lingkungan.

“Kepada generasi muda mulai sekarang agar tumbuhkan rasa peduli terhadap lingkungan antara lain dengan gemar menanam pohon karena generasi muda saat ini yang akan menikmatinya pada masa yang akan datang,” tandasnya.

Kapolres Boltim AKBP Irham Halid, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan program Kapolri sebagai wujud peduli terhadap lingkungan.

“Harapan Bapak Kapolri melalui program penghijauan ini agar dapat dijadikan contoh bagi seluruh lapisan masyarakat agar selalu peduli pada lingkungan,” terang Kapolres.

*Anto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.