Jelang UN Rukmi Minta Siswa Perbanyak Waktu Belajar

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Ujian Nasional semakin dekat. Ini merupakan UN terakhir. Kepala Dinas Pendidikan Kotamobagu Rukmi Simbala berpesan agar siswa mempersiapkan diri menghadapi UN, Selasa(14/1).

Rukmi minta kerjasama antara orang tua dan guru dalam mempersiapkan siswa mengikuti ujian.

“Dalam waktu dekat siswa akan menghadapi semester genap dan ujian nasional, untuk itu diperlukan kerjasama orang tua dan guru,” kata Rukmi.

Lanjut dia, waktu siswa di sekolah hanya beberapa jam saja, sementara waktu siswa di rumah lebih lama. Sehingga, kepedulian orang tua diperlukan.

“Pengawasan orang tua sangat diperlukan,” tandasnya.

Orang tua jangan membiarkan anak tanpa pengawasan, terlebih membiarkan anak berkendara motor jelang semester genap dan UN, ujarnya.

Rukmi berpesan, agar siswa setelah jam 19.00 WITA agar mulai memanfaatkan waktu untuk belajar.

*Ridwan


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.