Kotamobagu, inatonreport.com- Jadwal pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Kertas dan Pensil (UNKP) 2017 telah diterima Dinas Pendidikan (Disdik) Kotamobagu. Dijadwalkan, UNKP dilaksanakan pada 2-4 dan 8 Mei 2017 bagi SMP/MTs dan SMPLB.
Menariknya, ujian yang biasa dilaksanakan pukul 07.00 pagi, kali ini bakal dimulai pukul 10.30 Wita. Hal tersebut merujuk pada jadwal yang diberikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbut) RI di Jakarta.
“Ini pertama kali pemerintah pusat melalui Kemendikbud menjadwalkannya seperti itu,” kata Rastono, Kepala Bidang Pendidikan Dasar dan Menengah (Kabid Dikdasmen Disdik) Kotamobagu, Senin, (20/2) pukul 09.00 Wita di ruang kerjanya.
Menurut Rastono, pergeseran jadwal tersebut dikarenakan kurangnya jumlah pengawas ujian, yang menangani dua jenis ujian, yakni Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) bakal diselenggarakan dan UNKP.
“Mungkin karena pada pagi hari dilaksanakan UNBK, barulah UNKP dilaksanakan. Jadi, pengawas ujian UNBK juga akan mengawas di UNKP, karena masih terdapatnya kekurangan pengawas,” ungkap Rastono.
Meski jadwal ujian bagi SMP/MTs telah diperoleh, namun jadwal UN bagi Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) hingga kini masih belum diketahui. Menurut Rastono, diperkirakan UN bagi SD/MI tetap dilaksanakan pada bulan Mei 2017.
Berdasarkan informasi, peserta UN SMP/MTs tahun ini berjumlah 2432 siswa, sedangkan untuk SD/MI sebanyak 2142 siswa.
*Ridwan Kalauw