Kotamobagu, Inatonreport.Com – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-VII Tingkat Kota Kotamobagu 2020 yang dilaksanakan di lapangan olah raga Desa Tabang, resmi di tutup.
Wali Kota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara, yang didampingi Wawali Nayodo Koerniawan, mengatakan, MTQ ke-VII Tingkat Kota Kotamobagu 2020, bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi.
“Alquran adalah sebagai pedoman bagi umat manusia, yang ingin mencapai kebahagian baik di dunia maupun di akhirat,” ujar Tatong.
Tatong mengatakan, banyak hal yang terkandung dalam kitab suci Alquran, baik secara lahir maupun bathin.
“Alquran mengandung nilai yang berhungan dengan keimanan, syariat, akhlaq serta peraturan-peraturan tata cara tingkah laku manusia baik mahluk individi maupun mahluk sosial,” tambah Tatong.
Tatong menegaskan jika para jawara dalam MTQ kali ini akan mendapat beasiswa seperti program dana Anak Asuh yang diterima setiap tahunnya.
“Juga kalau jadi hafidz Quran, maka akan diprioritaskan masuk di universitas yang terkemuka di Indonesia, supaya kemampuan dan prestasinya bisa meningkat,” ucap Tatong.
Tatong berharap, MTQ tahun ini bisa melahirkan qori dan qori’ah serta hafiz dan hafizah yang berkualitas dan mampu berprestasi di kegiatan MTQ baik tingkat provinsi maupun nasional.
*Nux