Pemkab Boltim Persiapkan Kebutuhan PNS

Boltim, Terkini106 Views

Boltim, Inatonreport.Com – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), bakal mempersiapkan kebutuhan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Boltim untuk tahun 2020-2021.

Hal ini diungkapkan Kepala BKPSDM Boltim Reza Mamonto, ia mengatakan, untuk calon CPNS khusus Boltim yang saat ini dibutuhkan umum antara lain Guru dan Kesehatan serta pendidikan.

Sedangkan, saat ini yang diketahui untuk anak-anak daerah sudah banyak mendaftar melalui aplikasi.

“Sebab, pendaftaran CPNS ini yang diprioritaskan anak daerah. Walaupun saat dengan adannya pendemik Covid-19 kami terus menguyapayakan kearifan lokal yang diutamakan,” ungkap Reza.

Lanjutnya juga, selain itu yang lebih banyak mendaftar adalah Kesehatan kurang lebih sudah ada 400. Sedangkan, perhitungan untuk kebutuhan pegawai Negeri sipil di Boltim untuk disiapkan 3.535, akan tetapi saat ini pegawai yang ada 1.986.

Sementara saat ini Boltim, sendiri kekurangan pegawai berjumlah 1.553.

“Usulan untuk tahun 2020 sesuai dengan formasi berjumlah 949. Sedangkan, usulan 2021 untuk jumlah pegawai yang dibutuhkan 673 tentunya ini sementara melakukan komunikasi dengan pusat untuk memenuhi kouta yang dibutuhkan,” tutupnya.

*Abdy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.