Bolmong Kecipratan Dana DID Miliyaran Rupiah

Bolmong, Terkini141 Views

Bolmong, Inatonreport.Com – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow mendapatkan dana insentif daerah (DID) hampir Rp 15 miliyar.

“Dana ini diperoleh karena penyampaian laporan penanganan Covid-19 termasuk penyesuaian APBD 2020 sesui ketentuan pemerintah pusat,” kata Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Bolmong, Rio Lombone, Selasa(21/7).

Sehingga katanya, Pemkab Bolmong mendapatkan reward berupa dana insentif daerah.

Dana ini akang diprioritaskan untuk mendorong pemulihan ekonomi termasuk didalamnya, koperasi, UKM dan penanganan Covid-19, sebagaimana diatur dalam Permenkeu Nomor 87/PMK.07/2020 tentang Pengelolaan DID Tambahan Tahun Anggaran 2020.

DID yang diperoleh Pemkab Bolmong kali ini karena permintaan pemerintah untuk mengembalikan sebagian dana transfer daerah segera dilakukan. Dan, tidak tanggung-tanggung Rp 163 Miliar dana pembangunan infrastruktur digeser untuk penanganan Covid-19.

Disamping itu, permintaan pelaporan penanganan Covid-19 juga cepat dilaporkan pemerintah kabupaten.

Saat ini, penyaluran bantuan sosial tahap ketiga bagi masyarakat Bolmong yang terdampak Covid-19 telah selesai disalurkan. Pemkab sendiri telah menganggarkan bantuan selama sembilan bulan hingga bulan Desember 2020.

*Ridwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.