Pemkab Boltim Gelar Upacar HUT ke-75 RI

0
325

Boltim, Inatonreport.Com – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-75, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar upacara berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Kali ini Pemkab Boltim melaksanakan upacara dengan menerapkan protokol kesehatan dan melakukan pembatasan peserta.

Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Rusdi Gumalangit, Sekretaris Daerah Sonny Warokka, Ketua TP-PKK Boltim Nursiwin Dunggio yang juga sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Boltim Fuad Landjar, Kapolres Boltim Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Irham Halid, S.I.K bersama Wakapolres Boltim, Kabag Ops Kompol Brammy Tamlihis, Perwira Penghubung Kodim 1303 Bolmong, Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Camat, Kepala Desa, beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Dalam upacara tersebut, Bupati Boltim Sehan Salim Landjar, S.H menjadi Inspektur Upacara (Irup), dan bertindak sebagai komandan upacara, Ajun Komisaris Polisi (AKP), Bеrtу Tіtаwаеl yang merupakan Kаѕаt Sаbаrа Pоlrеѕ Bоltіm. Terpantau, semangat nasionalisme Pasukan Bendera Pusaka (Paskibraka) yang menjalankan tugas, sukses mengibarkan bendera merah putih di Lapangan Kantor Bupati Boltim, Senin (17/8/2020).

Anggota Paskibraka Boltim, Rofia Amalia Mamonto yang bertugas sebagai pembawa bendera merah putih mengaku, dirinya merasa bangga telah berhasil melaksanakan tugas dengan baik.

“Saya merasa sangat senang menjadi anggota Paskibraka 2020, dan saya tidak menyangka ditunjuk sebagai pembawa bendera merah putih. Awalnya saya tidak percaya diri, dan akhirnya mendapatkan hasil yang memuaskan,” ketus siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Tutuyan ini.

*Abdy

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.