Hasil Vidcon dengan BPK, 2021 Bolmong Target Raih WTP

Bolmong, Terkini179 Views

Bolmong, Inatonreport.Com – Bupati Bolaang Mongondow Yasti Soepredjo Mokoagow mengikuti rapat bersama Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Sulawesi Utara terkait pemantauan tindaklanjut dan pemantauan kerugian negara.

Rapat bersama BPK dilaksanakan melalui video conference (Vidcon) di Rumah Dinas Bupati Bolmong, Senin(30/11).

Pada kesempatan ini, Pjs.Gubernur Sulut Agus Fatoni menyatakan setiap daerah di Sulut berupaya untuk melaksanakan tindaklanjut serta mengatasi semua kendala yang ada.

Pemerintah daerah di Sulut, katanya, telah berusaha mengatasi setiap permasalahan yang ada. Namun, masih ada kendala terutama ada pejabat yang pensiun, pindah tugas dan beberapa kendala lainnya.

Untuk Kabupaten Bolaang Mongondow, terang Kepala Inspektorat Bolmong Rio Lombone, telah berupaya menyelesaikan persoalan aset.

“Persoalan aset yang dikejar adalah terkendala pejebat yang telah tiada, pindah tugas serta bukti administrasi yang tidak ada lagi karena beberapa kali pindah kantor,” ujar Rio.

Pemkab Bolmong menargetkan penyelesaian tindaklanjut hingga 70 persen. “Untuk sekarang kita sudah mencapai 65 persen tindaklanjut,” katanya.

Nantinya hasil tindaklanjut ini akan disampaikan ke BPK RI Perwakilan Sulut. Bagaimana hasilnya, kita tunggu nanti, terang dia.

Disoal mampukan Bolmong meraih WTP di LHP 2020, Rio berkeyakinan Bolmong bisa meraih WTP dengan hasil tindaklanjut yang dikerjakan selama ini.

*Ridwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.