Desa Tuntung Gelar Musrenbang

Bolmut, Inatonreport.Com – Desa Tuntung kecamatan Pinogaluman Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menggelar musyawarah rencana pembangunan (musrembang), Selasa (2/02/2021).

Terpantau musrembang yang di gelar di balai Desa Tuntung Kecamatan Pinogaluman menuai protes warga, pasalnya setiap tahun usulan tak kunjung ada seperti yang disampaikan daeng warga desa tuntung.

“Tahun kemarin kami selalu mengusul tapi tahun ini tidak tersentuh oleh bantuan yang di usulkan kemarin” ucap sala satu warga desa tuntung daeng.

SementaraKepala Desa Emil Tonote, “Kami berharap setiap usulan yang tertulis menjadi prioritas dalam hal ini kami berharap abrasi yang menancam desa ini mendapat perhatian maka perlu ada bantuan terkait abrasi ucap emil

Menutup hal itu kepala Bidang pemberdayaan masyarakat desa Sarwo Edi Posangi.

“Terkait usulan-usulan ini Lewat musrembang, desa di berikan kewenangan semua segala macam usulan kami yang memfasilitasi. mo di terima atau tidak itu mengacu ke RPJM sehingga harus konek dengan itu dan semua usulan nanti, di input Ke SIPD secara berjenjang sehingga semua yang di rencanakan akan ada di sistem informasi desa SIPD” tutup kabid PMD.

*Ismanto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.