Mengambil salah satu stand di lapangan Kelurahan Sinindian, dokter dan belasan paramedis memberikan layanan pemeriksaan gula darah, kolesterol, serta pengobatan penyakit tidak menular. Selain itu, ada pula kegiatan sunatan masal bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu.
Di hari pertama tercatat sebanyak 136 orang melakukan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis. Adapun sunatan diberikan kepada 25 anak, yang dilaksanakan di SDN I Sinindian.
“Kegiatan BBGRM dimaksudkan untuk mendekatkan pelayanan pada masyarakat. Dimana kegiatan ini akan dilaksanakan selama sebulan penuh,” kata Wali Kota Ir Hj Tatong Bara, Rabu (26/4) siang.
Kunjungan Wali Kota ke stand Dinkes disambut warga yang sedang mengantri. Nampak, warga antusias turut dalam kegiatan ini.
Direncanakan pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis juga akan dilaksanakan ditiap-tiap kecamatan. Bahkan, kegiatan tersebut akan dijadwalkan masuk ke desa dan kelurahan di Kotamobagu.
*Ridwan Kalauw