Bolmong, Inatonreport.Com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow menggelar workshop dan sosialiasi pengembangan dan pengelolaan sistim irigasi partisipatif (PPSIP) daerah irigasi (DI) kewenangan Kabupaten Bolaang Mongondow.
Kegiatan dilaksanakan di BPP Dumoga Tenggara, Kamis (2/12/2021) merupakan bagian dari program Integrated Participatory Development and Management of Irrigation Program (IPDMIP).
“IPDIPP merupakan program pemerintah di bidang irigasi yang bertujuan untuk mencapai keberlanjutan sistem irigasi, baik sistem irigasi kewenangan pusat, kewenangan provinsi maupun kewenangan kabupaten,” kata Kepala Bappeda Bolmong Taufik Mokoginta melalui Kepala Seksi Infrastruktur Kewilayahan I, Teguh Krisjati.
“Upaya ini diharapkan dapat mendukung tercapainya swasembada beras sesuai program Nawacita Pemerintah Indonesia,” tambah Teguh.
Lebih jauh katanya, IPDMIP di Bolmong berjalan baik. Dengan luas layanan irigasi Kosingolan kurang lebih 5.000 Ha. Toraut kurang lebih 70.000 Ha dan irigasi kabupaten kurang lebih 9.000 Ha.
Untuk panen cukup baik dengan produktivitas 3-8 ton per Ha gabah kering panen, lanjut Teguh. Dengan program IPDMIP berdampak pada peningkatan produktivitas usaha tani khususnya padi sawah, tutur Teguh.
*Adve