Kotamobagu, Inatonreport.Com – Masih dalam rangkaian Harlah ke-96 Nahdlatul Ulama (NU), Minggu (30/1/2022) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Kotamobagu, menggelar kegiatan jalan sehat serta anjangsana ke Panti Asuhan Pononiungan dan Ponpes Al-Mukhlasin Kelurahan Gogagoman.
Pada pukul 05.30 WITa, Jalan sehat dipusatkan di Lapangan Boki Hotinimbang dan finish di kediaman Ketua PCNU Kotamobagu, Hi Nasrun Koto SH MH.
Pantauan media ini, jalan sehat tersebut diikuti oleh ratusan orang dari berbagai kalangan usia. Tampak keceriaan, keakraban dan kebahagiaan terpancar dari para peserta jalan sehat.
Terlebih lagi, panitia Harla ke-96 NU juga memberikan door prize yang diperuntukkan bagi para peserta jalan sehat. Hal ini menambah kemeriahan kegiatan jalan sehat kali ini.
Selain itu, peserta jalan sehat juga akan menikmati fasilitas pemeriksaan kesehatan gratis berupa pemeriksaan kolesterol, gula darah dan asam urat.
Anjangsana bersama Anak Yatim dan Santri
Bukan hanya melakukan kegiatan yang menyehatkan fisik semata seperti jalan sehat, namun kesehatan rohani juga menjadi ritual wajib bagi PCNU Kotamobagu menjelang Harlah ke-96 NU.
Anjangsana ke Panti Asuhan Pononiungan, Ponpes Al-Mukhlasin Kelurahan Gogagoman dan Ponpes Nurul Khairaat Kotamobagu, binaan Habib Abdurrahman bin Jindan adalah buktinya. Para pengurus PCNU Kotamobagu berbondong-bondong menyambangi kedua tempat tersebut sembari membawa sedikit rezeki untuk diberikan.
Puncak kegiatan anjangsana yakni dilakukannya doa dan dzikir bersama anak yatim.
*HS