Ini Pesan Pj Bupati Limi Mokodompit Saat Menghadiri Halal BI Halal Kecamatan Poigar

Bolmong, Terkini165 Views

BOLMONG, Inatonreport.Com – Halal BI Halal Kecamatan Poigar dilaksanakan secara meriah. Acara tersebut dihadiri langsung  Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Limi Mokodompit, Selasa(31/5/2022).

Pada kesempatan tersebut, Limi menyampaikan beberapa hal terutama masyarakat diminta untuk terus menjaga kerukunan lewat jalinan silaturahmi.

“Selamat Hari Raya Idul Fitri untuk seluruh masyarakat Kecamatan Poigar. Mohon maaf lahir dan batin,” ucap Limi mengawali sambutannya.

Limi mengajak kepada seluruh komponen masyarakat agar menjadikan halal bi halal ini sebagai momen untuk mempererat tali silaturahmi antar umat umat beragama, baik sesama umat islam ataupun umat yang lainnya.

Dihalal bi halal ini juga kita bisa jadikan awal untuk lebih membangun konsep bekerja yang iklas,  berkarya nyata untuk membantu pemerintah dalam hal percepatan pembangunan secara merata di Kabupaten Bolaang Mongondow.

Saya berharap kepada kita semua untuk selalu menjalin hubungan silahturahmi serta tetap mempererat tali persaudaraan, sehingga solidaritas sesama umat Islam dan toleransi antar umat beragama dapat terjalin dengan baik,” Kata Pj Bupati.

Itu harus dilakukan karena kita tau bersama bahwa di Kabupaten Bolmong, ada berbagai suka agama, budaya.

Namun meski demikian, tetap satu dalam persaudaraan dan kekeluargaan, yaitu sama-sama warga bolmong yang selalu menjunjung tinggi moto leluhur,yaitu mototompian, mototabian bo mototanoban.

Selain itu, keamanan dan ketertiban dilingkungan masyarakat menjadi tanggung jawab bersama,” Katanya lagi.

Lanjut Pj Bupati, saat ini hanya isu dan kabar-kabar di luar sana yang sengaja disebar. Olehnya Bupati meminta kepada seluruh masyarakat agar jangan mudah terprovokasi karena berita hoax.

“Jangan dengar berita hoax agar keamanan dan kenyamanan tetap terjaga, karena jika tidak aman maka pembangunan juga tidak akan terlaksana sebagaimana yang kita inginkan. (*)


Ridwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.