DPRD Bolmut Gelar Paripurna Penetapan Ranperda APBD 2021

BOLMUT, Inatonreport.Com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Menggelar Rapat Paripurna Dalam Rangka Penetapan Rancangan Peraturan Daerah (RANPERDA) Tentang Pertanggung Jawaban Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2021, Senin (25/7/2022).

Terpantau dalam rapat tersebut Ketua DPRD Bolmut Frangky Chendra memipin langsung paripurna tentang Penetapan Rancangan Peraturan Daerah (RANPERDA) LKPJ pada APBD Tahun 2021 sebagaimana surat masuk dari pihak eksekutif.

Surat masuk dibacakan sekretaris Dewan Drs.Musliman Datukramat, MSi , setelah melalui tahapan Banmus DPRD dilanjutkan dengan pembahasan lewat pansus dan pada hari ini di paripurnakan, ucap Frangky Chendra.

Selanjutnya Rapat Paripurna DPRD mempersilakan kepada Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi Persatuan Pembangunan, Fraksi Kebangkitan Persatuan, Fraksi Partai Golkar, melalui juru bicara di persilakan untuk membacakan pandangan fraksi masing-masing.

Di ketahui semua fraksi menerima LKPJ APBD Tahun 2021 untuk di tetapkan menjadi Ranperda, namun berbagai Otokritik, catatan dari masing-masing Fraksi yang disampaikan pada forum rapat paripurna.

Hal ini disampaikan seperti progres penyerapan anggaran yang lambat, pendapatan asli daerah (PAD) yang Stagnan serta pemanfaatan sumber sumber pandapatan yang mandek untuk menjadi perhatian pihak eksekutif di masa yang akan datang.

Selain itu anggota DPRD Mulyadi Pamili mengatakan bahwa WTP Bukan Jaminan.

“Opini WTP bukan Jaminan peningkatan kesejateraan Rakyat dan Pemerataan pembangunan,” ucapnya.

Sementara itu Bupati Drs.Hi.Depri Pontoh dalam sambutanya mengatakan setelah mendengarkan pembacaan pandamgan fraksi sangat memahami keinginan kita semua.

Namun pada APBD 2021 kita semua tahu bahwa tantangan kinerja pemerintah daerah sangat luar biasa dan tidak mudah untuk di kerjakan sesuai keinginan kita semua.

“Adanya kondisi Pandemi Covid 19 menyebabkan format perencanaan dan anggaran terganggu. Harus kita sadari bersama target dan capaian kinerja pemerintah daerah bertahan stabil dan terkoreksi walaupun dalam masa-masa sulit,” ujar Bupati.

Lanjutnya atas nama pemerintah daerah menyampaikan terima kasih kepada semua pihak khusus lembaga DPRD yang telah bersinergi dalam situasi dan kondisi apapun.

Kritik dan saran, masukan ,catatan catatan sekalipun tentunya akan menjadi motivasi kami dalam memperbaiki hal hal yang masih kurang dari keinginan kita semua khususnya Rakyat Bolaang Mongondow Utara, tutup bupati.

Turut Hadir, Wakil Bupati Bolmut Drs. Hi. Amin Lasena M.AP, Ketua DPRD Bolmut Frangky Chendra, Pimpinan DPRD dan Anggota DPRD, Sekertaris Daerah Bolmut dr Jusnan C. Mokoginta Mars, Para Asisiten Sekda Bolmut, Staf Ahli dan Staf Khusus Bolmut, serta Pimpinan OPD dan Tenaga Ahil ,Pakar AKD.,LSM dan insan Pers.

Advertorial

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.