Wagub Steven Kandow Didampingi Pj Bupati Bolmong Bersafari Ramadhan di Desa Otam

BOLMONG, Inatonreport.Com – Pemerintah Daerah (Pemda) dan masyarakat Kabupaten Bolaang Mogondow (Bolmong) Rabu (19/04/2023) menyambut Kunjungan Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi (Pemrpov) Sulawesi Utara (Sulut) di Desa Otam, Kecamatan Passi Barat.

Kunjungan Kerja, Safari Ramadhan 1444 Hijriah, Pemprov Sulut, dipimpin langsng Wakil Gubernur, Drs Steven O.E Kandow dan diterima oleh Penjabat Bupati (Penjabaup) Ir Limi Mokodompit MM, bersama Jajaran dan masyarakat.

Wagub Sulut Steven Kandow beserta rombongan, sebelum berkunjug ke kabupaten Bolmong terlebih dahulu mengunjungi kabupaten Bolsel dan Kota -Kotamobagu.

Pada kunjugannya tersebut Wakil Gubernur juga turut memberikan bantuan pada warga masyarakat atau kelompok yang hadir pada kegiatan tersebut.

Bupati Bolmong pada kesempatan tersebut mengucapkan selamat datang di tanah totabuan kepad Wakil Gubernur dan rombongan.

”Atas nama pribadi dan Pemerintah kabupaten Bolmong saya mengucapkan selamat datang kepada bapak Wakil Gubernur, beserta jajaran yang sudah meluangkan waktu berkunjung di kabupaten Bolmong. Terima kasih untuk Pemprov Sulut karena sudah memilih desa Otam barat sebagai lokasi pelaksanaan Safari Ramadhan Pemprov sulut di tahun 2023 ini,” ucap Penjabup Limi Mokodompit.

Kunjugan kali ini masyarakat setempat dinilai sangat diuntungkan karena ada bazar Ramadhan, Dimana masyarakat desa Otam turut menjajakan jualan makanan serta minuman.

“Dengan adanya kegiatan ini dagangan mereka bisa habis terjual, jelas saja ini bisa menambah pemasukan mereka jelang lebaran,” lanjutnya.

Sementara ditempat yang sama, Wakil Gubernur Sreben O.e Kandow, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas penyambutan Bupati dan masyarakat Otam Barat dan sekitarnya.

“Satu kehormatan untuk kabupaten Bolaang Mongondow, karena di sini yang paling berkesan penyambutannya. Orangnya paling banyak, tempatnya atraktif, dan paling meriah,” kata Wagub Steven Kandouw.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Bupati Bolaang Mongondow Selatan, Iskandar Kamaru, S.Pt, mantan Bupati Bolmong, Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, Dandim 1303 Bolmong, Letkol. Inf. Topan Angker, S.Sos, Kapolres Kotamobagu, AKBP. Dasveri Abdi, S.I.K, Ketua DPRD Kotamobagu Meidy Makalalag ST, Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, juga anggota DPRD Sulut James Tuuk, serta pejabat dilingkungan Pemprov Sulut dan Pemda Bolmong.

(Ridwan/Advertorial)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.