Pasar Senggol Senggol Ramadhan 1445 H Resmi Dibuka Asripan Nani

KOTAMOBAGU, Inatonreport.Com – Setelah bertahun-tahun tak dilaksanakan di Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, Kota Kotamobagu, kini Pasar Senggol kembali dilaksanakan di tempat pertama kalinya dikenalkan Pasar Senggol.

Penjabat Wali Kota Asripan Nani membuka pelaksanaan Pasar Senggol di Kelurahan Gogagoman pada Senin (1/4/3024).

Pj Wali Kota berharap Pasar Senggol ini akan berlangsung damai, elegan, mensejahterakan serta ikut menumbuhkan perekonomian.

“Pemerintah Kota bersama Forkopimda mengambil keputusan bersama hingga Pasar Senggol ini kembali ke rahim asalnya di Keluarahan Gogagoman,” ujar Asripan.

Menurut dia, Untuk mengemas sebuah kota jasa diperlukan banyak kreativitas, sehingga Pasar Senggol menjadi salah satu inovasi kreatif untuk menumbuhkan perekonomian Kotamobagu.

Lebih lanjut dia menjelaskan mengapa diselanggarakan Pasar Senggol. Kata Asripan, diadakannya pasar senggol ini juga dilatarbelakangi oleh semakin minimnya minat masyarakat berbelanja secara offline.

“Menjelang lebaran ini semakin marak masyarakat kita yang berbelanja secara online. Sehingga, beberapa toko-toko terkenal di Kotamobagu sedikit pembeli, maka hadirnya Pasar Senggol ini adalah solusi dari permasalahan tersebut,” tutur Asripan.

Dia menambahkan bahwa Pemkot bersama Forkopimda hanya memediasi kegiatan ini. Sedangkan pelaksana tetap dilakukan oleh Panitia Pasar Senggol itu sendiri.

Diakhir sambutannya, dia berharap pelaksanaan Pasar Senggol ini akan berjalan aman, kondusif dan tetap menjaga kebersihan. (Ridwan)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.