Tolak Islah, Sabir Cs Dapat SP1

Kotamobagu, inatonreport.com – Lima Kader Partai Amanat Nasional (PAN) Kotamobagu yang dianggap tak menerima kepengurusan DPD PAN Kotamobagu versi Jainuddin Damopolii, mendapat Surat Peringatan pertama (SP1), Senin(21/11), empat diantaranya merupakan anggota legislatif Kotamobagu.

Surat peringatan ini diberikan setelah kedua kubu tidak mendapat titik temu. Sebelumnya, kedua kubu telah mendapat kunjungan pengurus DPW PAN Sulut. Namun, Ahmad Sabir yang saat ini menjadi Ketua DPRD Kotamobagu dan ketiga rekannya menolak untuk bergabung dengan pengurus DPD PAN yang sah.

Menurut Ahmad Sabur, penolakan berawal dari tak diakomodirnya kelima kader PAN dalam kepengurusan DPD PAN yang dinahkodai Jainudin Damopolii. “Tidak ada islah!,” tegas Sabir, pekan lalu, di Kantor DPRD Kotamobagu.

Lain halnya disampaikan Jainuddin Damopolii pada inatonreport.com, di ruang kerjanya, Senin(21/11) pukul 10.00 wita. “Kami menerima siapa saja yang mau bergabung dengan PAN,” katanya. “Sedangkan mereka yang bukan kader PAN dapat kita terima, apalagi yang sudah jelas kader PAN. Kami membuka tangan lebar-lebar bagi mereka,” tambahnya lagi.

Terkait pemberian SP1, menurut Jainuddin, sudah melalui mekanisme dan itu diatur dalam aturan partai. “Mekanismenya jelas, setelah pemberian SP1 belum juga ada respon, dilanjutkan SP2, bila tidak juga maka SP3 akan diberikan. Apabila telah diberikan hingga SP3 dan masih juga tidak melapor, maka partai akan membuat langkah-langkah lebih tegas,” terangnya. Wan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.