Kotamobagu, inatonreport.com – Setelah perpanjangan masa pendaftaran seleksi jabatan Pejabat Tinggi Pratama (PTP) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) mengumumkan hasil seleksi administrasi.
Dari 13 jabatan, ada dua yang dinyatakan gagal yaitu jabatan Sekretaris DPRD Kotamobagu dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kotamobagu.
“Kedua jabatan tersebut dinilai tidak memenuhi syarat dilakukan lelang,” kata Kepala BKPP Sahaya Mokoginta, Kamis (31/8), di ruang kerjanya.
Sementara itu, sebelas jabatan lainnya diberikan kesempatan untuk mulai memasukkan makalah. “Batas pemasukan makalah hingga 7 September 2017,” ujar Sahaya.
Persaingan ketat akan terjadi diantara kandidat yang ikut open bidding. Pasalnya, beberapa kandidat tidak hanya mendaftar disatu jabatan saja, namun ada dua atau tiga jabatan.
Setelah memasukkan makalah, akan dilanjutkan dengan tes wawancara dan assesment.
“Namun, waktu tes akan bergantung pada situasi dan kondisi yang ada. Hal itu, karena padatnya agenda pemkot,” terang Sahaya.
*Ridwan Kalauw