inatonreport.com – Dinas Perdagangan Perindustrian Koperasi UKM dan Pasar Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), menggelar pasar murah yang di pusatkan di Kantor Camat Motongkad, Selasa (16/5/2017).
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri 1438 H.
Kepala Dinas Perdagangan Perindustrian Koperasi UKM dan Pasar Boltim, Ahmad Muliyadi, melalui Kepala Bidang (Kabid) Pedagagangan dan Pasar, Arhans Daud berujar, pasar murah tersebut akan dilaksanakan di tiap kecamatan yaitu Kecamatan Kotabunan, Tutuyan, Nuangan,mooat Modayag, dan Modayag Barat.
“Tiap Kecamatan akan mendapat sekira 400 paket. Khusus Kecamatan Motongkad sekitar 350 paket sebab Kecamatan ini desanya jauh,” ujar Arhans kepada sejumlah awak media.
Lebih lanjut Arhans mengungkapkan, dalam kegiatan pasar murah ini ada enam prodak yang dijual murah, diantaranya minyak kelapa, tepung, gula, dan mentega kaleng yang semuanya seberat satu kilogram. Selain itu dijual susu satu kaleng, satu botol sirup.
“Jika diuangkan harganya sekitar Rp100.000 per paket, tapi kami hanya menjual dengan harga Rp70.000,” kata Arhans.
Arhans melanjutkan, tahun ini Dinas Perdagangan Perindustrian Koperasi UKM dan Pasar Boltim tahun ini menganggarkan dana sekira Rp100 juta untuk melaksanakan kegiatan pasar murah.
*Advertorial