Pemkot Kotamobagu Gelar Peringatan Hari Lahir Pancasila

Kotamobagu, Inatonreport.Com –  Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, menggelar upacara peringatan Hari Lahir Pancasila, di Lapangan Boki Hotinimbang, Kotamobagu, Jumat (01/6).

Memimpin upacara peringatan, Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, Muhammad Rudi Mokoginta, saat membaca sambutan Presiden RI Joko Widodo, mengatakan, jika Pancasila adalah anugerah Tuhan yang diberikan kepada bangsa Indonesia.

“Pancasila adalah berkah yang indah yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa kepada kita,” ujar Mokoginta.

Masih membacakan sambutan presiden, Mokoginta meminta agar seluruh elemen masyarakat untuk menjaga perdamaian, persatuan dan persaudaraan.

“Mari kita saling bersikap santun, saling menghormati, saling bertolerasnsi, saling membantu untuk kepentingan bangsa. Mari kita saling bahu membantu, bergotong royong demi kemajuan Indonesia,” ucap Mokoginta.

Diketahui, upacara peringatan Hari Lahir Pancasila tersebut dihadiri para pejabat Pemkot Kotamobagu, ASN Kotamobagu, serta jajaran TNI dan POLRI.

Sekadar diketahui, Lahirnya Pancasila adalah judul pidato yang disampaikan oleh Soekarno dalam sidang Dokuritsu Junbi Cosakai (bahasa Indonesia: “Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan”) pada tanggal 1 Juni 1945.

Dalam pidato inilah konsep dan rumusan awal “Pancasila” pertama kali dikemukakan oleh Soekarno sebagai dasar negara Indonesia merdeka.

Pidato ini pada awalnya disampaikan oleh Soekarno secara aklamasi tanpa judul dan baru mendapat sebutan “Lahirnya Pancasila” oleh mantan Ketua BPUPK Dr. Radjiman Wedyodiningrat dalam kata pengantar buku yang berisi pidato yang kemudian dibukukan oleh BPUPK tersebut. Sejak tahun 2017, hari tersebut resmi menjadi hari libur nasional.

*Advertorial/RA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.