Babinsa Bantu Warga Inobonto Cabut Bibit Padi

Bolmong, Terkini138 Views

Bolmong, Inatonreport.Com – Demi mendukung program swaembada pangan di wilayah, Babinsa Koramil 1303-09/Bolaang Sertu Arman Ginoga, melaksanakan  pendampingan ketahanan pangan terhadap kelompok tani (Poktan) Jalan Tre, di lahan milik Hilaman Makalusenge, Kelurahan Inobonto Kecamatan Bolaang Kabupaten Bolmong, Jumat (13/12/2018).

Kali ini, kegiatan pendampingan dilakukan Sertu Arman Ginoga, yakni membantu mencabut bibit padi jenis serayu, yang akan di tanam di lahan seluas 1,5 hektar.

Bibit padi dari persemaian tersebut memang sudah siap untuk di tanam setelah lahan selesai di olah, dan umur bibit dirasa cukup.

“Petani terbiasa mempersiapkan bibit padi beberapa saat sebelumnya, sehingga ketika pengerjaan lahan telah selesai, bisa langsung untuk segera di tanam,” ucap Ginoga.

Lanjut Ginoga, pendampingan yang dilakukannya, sebagai salah satu upaya untuk memberikan semangat kepada para petani atau mendorong petani untuk melaksanakan percepatan tanam, sehingga diharapkan percepatan Luas Tambah Tanam (LTT) segera terpenuhi.

*Anto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.