Babinsa Koramil 1303-07/Dumoga Bantu Membersihkan Rumah Warga Terdampak Banjir

Bolmong, Terkini105 Views

Bolmong, Inatonreport.Com – Babinsa Koramil 1303-07/Dumoga membantu warga yang terdampak banjir di Desa Mopugad Selatan Kecamatan Dumoga Utara Kabupaten Bolaang Mongondow, Selasa (09/02/2021).

Saat dikonfirmasi, Danramil 1303-07/Dumoga Kapten Inf Asrak Badarun mengatakan, banjir ini terjadi dikarenakan hujan dengan intensitas tinggi yang mengakibatkan naiknya debit air sungai Gasir dan menggenangi rumah penduduk dengan ketinggian air bervariasi antara 30 cm sampai 60 cm.

“Saya memerintahkan para Babinsa untuk mengambil tindakan dengan membantu warga yang rumahnya terdampak banjir,” ucap Danramil.

Para Babinsa di jajarannya, pada dasarnya selalu siap membantu warga yang rumahnya terendam banjir dengan menggunakan alat seadanya seperti sekop, sapu ijuk untuk membersihkan rumah warga.

Banjir tersebut telah menggenangi sejumlah rumah penduduk di Desa Mopugad Selatan yang merupakan wilayah binaan Koramil 1303-07/Dumoga.

Salah seorang warga yang terdampak banjir, Bapak I Komang Slamet mengucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan anggota Koramil 1303-07/Dumoga dan kehadiran para Babinsa merupakan dorongan moril bagi kami.

Pak Komang berharap agar Babinsa selalu setia mendampingi warga binaan baik dikala suka maupun duka.

*Abdy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.