Bantu Plester Rumah Warga, Peran Aktif Babinsa Di Wilayah Binaan

Bolmong, Terkini278 Views

B O L M O N G — Dalam rangka membangun kebersamaan bersama masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1303-07/Dumoga Praka Agus Setiawan melaksanakan karya bakti dengan turun langsung ke wilayah binaannya.

Untuk meringankan beban warganya, Praka Agus ikut membantu plesteran rumah Bapak Pujiono (49) warga Desa Mopuya Utara Kecamatan Dumoga Utara Kabupaten Bolaang Mongondow, Jumat (21/01/2022).

Sebagai seorang aparat teritorial, Babinsa selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dan berusaha membantu kesulitan yang dihadapi oleh masyarakat. Dalam kegiatan tersebut tanpa ragu Babinsa terjun langsung membantu mencampur semen dan plesteran dinding rumah Pujiono.

“Sudah kewajiban saya selaku Babinsa untuk selalu menjalin kebersamaan bersama warga, melalui kegiatan ini akan memberikan contoh kepada masyarakat untuk menumbuhkan semangat gotong royong dalam meringankan beban sesama,” ucap Praka Agus.

Sementara itu, Bapak Pujiono Pemilik rumah mengucapkan terimakasih dan merasa bangga mempunyai Babinsa yang selalu berperan aktif di kampung binaannya.

”Warga di sini banyak mengenal Pak Agus dan menyambut baik kehadirannya selaku Babinsa, karena mudah bergaul dan selalu ada dalam setiap kegiatan,” tuturnya.

*Abdy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.