Bolmong Kekurangan Dokter

Bolmong146 Views

Bolmong, Inatonreport.Com – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolmong, Julin Ester Papuling, mengatakan, jika tiga Puskesmas di Bolmong kekurangan tenaga dokter.

“Dari 17 Puskesmas, 3 Puskesmas yang kekurangan dokter yakni di Kecamatan Sangtombolang tepatnya di Desa Maelang, Kecamatan Bilalang dan Kecamatan Lolayan di Desa Tanoyan. Untuk dokter di Puskesmas Maelang sudah ditarik ke Dinas, sedangkan dokter di Bilalang melanjutkan sekolah, dan Tanoyan sudah habis masa kontrak PTT,” ungkap Julin, Rabu (06/9).
Lanjut Julin, terkait dengan kekurangan dokter tersebut, pihaknya akan berkonsultasi dengan BPJS dan Puskesmas terdekat.
“Agar nantinya bisa membantu masyarakat berobat, kami akan melakukan kerjasama dengan puskesmas terdekat untuk membantu Tiga puskesmas ini,” ujar Julin.
Lanjutnya, dirinya juga akan mengusulkan ke Badan Kepegawaian Pelatihan dan pendidikan (BKPP), untuk pemerataan para dokter di Puskesmas.
“Tunjangan saat ini masih rendah, tapi kita usulkan dananya dinaikkan, agar ada pemerataan tunjangan seperti daerah lain, ini juga nantinya bisa menarik para dokter untuk datang ke Bolmong,” tambah julin.
Terinformasi, Pegawai Tidak Tetap (PTT) Daerah ada Enam Dokter dan sudah dikontrak per tahun di tahun 2017. Sedangkan Dokter Aparatur Sipil Negara (ASN) ada Sepuluh serta tenaga kesehatan 423 dan sudah tersebar ke Rumah Sakit (RS) dan suluruh Puskesmas yang ada.
*tn/Ridwan Kalauw

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.