Dumoga, Inatonreport.Com – Sebagai bentuk kepedulian kebersihan lingkungan, anggota Koramil 1303-07/Dumoga bersama Polsek Dumoga Utara, Puskesmas Mopuya, Pemerintahan serta masyarakat Desa Mopuya, melakukan kerja bakti dengan membersihkan lingkungan Pasar Mopuya Kecamatan Dumoga Kabupaten Bolmong, Jumat (14/9/2018).
Danramil 1303-07/Dumoga, Lettu Inf Felix Rawung, mengatakan, kegiatan yang dilakukan merupakan bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan Pasar. Sebab menurutnya, belakangan ini kompleks pasar nampak terlihat kumuh dan banyak sampah yang berserakan serta menutupi areal selokan.
“Sehingga bertepatan dengan kegiatan Jumat Bersih, kami langsung menggerakkan semua anggota bersama warga untuk melakukan kerja bhakti. Dengan kegiatan bersih-bersih ini, diharapkan agar lingkungan pasar menjadi asri dan indah, serta tercipta lingkungan yang sehat. Selain itu juga melalui kegiatan ini dapat mengetuk kesadaran masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan, dan tidak lagi membuang sampah sembarangan,” ujar Rawung.
Rawung menambahkan, kegiatan ini merupakan wujud bakti TNI kepada masyarakat.
“Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama TNI dengan masyarakat, pemerintah desa terkait serta instansi lainnya, dan juga merupakan suatu bentuk sinergitas TNI-AD dengan masyarakat,” imbuh Rawung.
*Abdyanto Mokodongan