Bolmong, Inatonreport.Com – Badan Perencanaan dan Pembangunan Kabupaten Bolaang Mongondow, Selasa(25/5) mendapat kunjungan kerja Panitia Khusus DPRD Provinsi Sulawesi Utara.
Maksud kunjungan tersebut untuk mendapatkan informasi rinci berkaitan dengan pembangunan Bandara Loloda Mokoagow dan Kawasan Industri Mongondow (Kimong).
Dinas Perhubungan Bolmong memberikan gambaran sampai saat ini telah dibuatkan Run Way sepanjang 1.600 meter. Run Way tersebut baru tahap pengerasan. Adapun pengaspalan akan dimulai pada tahun depan, ujar Sekertaris Dishub Bolmong, Zulfadli Binol.
Total anggaran yang telah dihabiskan sejak pertama kali dibangun mencapai Rp 100 miliar lebih, tambahnya.
“Tahun depan kita sudah menganggarkan Rp 190 miliar lagi. Anggaran itu akan digunakan untuk pengasapan Run Way serta pembangunan gedung terminal,” kata Zulfadli.
Sementara itu, Kepala Bappeda Bolmong, Taufik Mokoginta memberikan pemaparan terkait Kawasan Industri Mongondow. Disini banyak masukan yang diberikan anggota DPRD Sulut.
Diharapkan nanti, investasi yang masuk ke Bolaang Mongondow mencapai Rp 160 triliun. Dan, mampu memberikan dampak positif kepada masyarakat dimana produksi pertanian dan perikanan akan dibeli oleh pabrikan yang berdiri di Kimong.
*Ridwan