Kotamobagu, inatonreport.com -Kepala BKKBN Pusat, Surya Candra Surapaty, melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Selasa(17/1) pagi. Kunjungan tersebut berlangsung selama tiga jam.
Bupati Bolmong, Adrianus Nikson Watung, menjamu kedatangan Surya Candra di kediaman resmi Bupati Bolmong.Suraya Candra menyampaikan beberapa kegagalan pelaksanaan program KB di Indonesia. Bahkan, Surya mengatakan kegagalan tersebut menjadi penyebab gagalnya Indonesia dalam program MDG’s.
“Kegagalan MDG’s salah satunya karena kita melupakan program KB,” katanya di hadapan ASN dan kelompok KB.
Selain itu, Surya banyak menyampaikan ide-ide tentang revolusi mental. Menurutnya, revolusi mental perlu digalakkan.
Dalam kunjungan kali ini, Kepala BKKBN memberikan bantuan perlengkapan sekolah bagi siswa berprestasi serta buku pelajaran sekolah. Wan