Tingkatkan Cinta Tanah Air, Pemkab Bolmong Mulai Laksanakan Apel Pagi

Bolmong, Terkini242 Views

Bolmong. Inatonreport.Com – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow mengeluarkan edaran himbauan pelaksanaan apel pagi.

Edaran ini dikeluarkan sebagai tindak lanjut keluarnya surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negera dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia, Nomor B/392/M.KT.02/2021 tertanggal 30 Desember 2021.

Edaran ini dikeluarkan sebagai upaya memelihara dan meningkatkan rasa kebangsaan serta cinta tanah air. Selain itu, sebagai upaya meningkatkan pengabdian kepada negara dan masyarakat.

Disamping itu, dengan melaksanakan apel pagi diharapkan akan menumbuhkan disiplin pegawai negeri sipil di lingkungan Pemkab Bolmong. Apel dimulai pada Minggu pertama masuk kantor di tahun 2022 terhitung sejak tanggal 3 Januari 2022, setiap Senin pagi.

Ridwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.