Babinsa Hadiri Pembukaan Liga Desa Nusantara Tingkat Sulut

Bolsel, Terkini182 Views

Bolsel, Inatonreport.Com – Babinsa Milangodaa Serda Rudianto menghadiri acara pembukaan pertandingan Liga Desa Nusantara tingkat Provinsi Sulut, bertempat di Lapangan Desa Milangodaa, Rabu (10/10/2018).

Kegiatan yang dibuka secara langsung oleh Camat Tomini Suprin Mohulaingo SH, turut di hadiri Kadispora Bolsel Marwan Makalalag, Staff PSSI Bolsel Jamaluddin Rajak SE, beserta aparat desa Kecamatan Tomini dan para peserta turnamen sepak bola yang diikuti sebanyak 12 tim yang mendaftar. Namun sayang, hanya 7 tim yang berhak lolos verifikasi.

Camat Tomini, Suprin Mohulaingo, menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Kecamatan Tomini yang kembali memberikan ruang kepada anak muda, untuk mengembangkan bakat dan potensinya terkhusus cabang olahraga sepakbola yang belakangan ini menjadi olahraga populer dikalangan remaja atau pemuda.

“Rencana diadakannya kegiatan ini untuk mencari bibit-bibit muda untuk kemajuan sepakbola kita sejak dini. Dan selamat bertanding serta junjung tinggi sportivitas dalam pertandingan”, ucap Suprin.

Sementara, Babinsa Serda Rudianti dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk kembali menggeliatkan, dan menghidupkan potensi-potensi pemuda yg ada di pelosok-pelosok Kecamatan Tomini.

“Sekaligus turnamen ini menjadi ajang pencarian bibit muda khususnya olahraga sepakbola,” ucap Rudianti.

*Anto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.