Boltim, Inatonreport.Com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar upacara peringatan Hari Ibu ke-89 dan HUT Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-18, di Aula Kantor Bupati Boltim, Rabu (20/12).
Perngatan Hari Ibu yang seyogyanya dilaksanakan pada 22 Desember nanti, terpaksa digelar lebih awal karena memasuki perayaan Natal.
Pada upacara tersebut Ketua TP-PKK Boltim Nursiwin Landjar Dunggio, dipercaya menjadi Inspektur upacara yang mengusung tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Berjaya”.
Sementara, Sekretaris Daerah (Sekda) Boltim, Ir Hi Muhammad Assagaf, mengatakan, perempuan memiliki hak dan kewajiban yang sama untuk berpartisipasi dalam setiap aspek kehidupan.
”Dengan adanya peringatan Hari Ibu, menjadi bukti adanya perhatian dan pengakuan akan pentingnya konsistensi perempuan dalam berbagai sektor kehidupan,” ujar Assagaf.
Lanjut Assagaf, peringatan Hari Ibu juga membawa pengaruh positif bagi perempuan dan masyarakat, untuk selalu menghargai hak perempuan.
Sedangkan, untuk organisasi Dharma Wanita Persatuan (DWP), Assagaf berharap, sudah seharusnya DWP mengambil peran strategis dan berperan aktif dalam pembangunan nasional.
“Peran serta dan partisipasi anggota Dharma wanita persatuan sangatlah penting dalam membantu pelaksanaan program pemerintah di lapangan sehingga tujuan pembangunan nasional bisa terwujud,” tutur Sekda.
*Abdyanto Mokodongan