Pemkab Boltim Harus Perhatikan Objek Wisata

Tutuyan, inatonreport.com – Perhatian pemerintah terkait keberadaan objek wisata di Boltim harus ditingkatkan. Legislator menilai Boltim mempunyai sejumlah destinasi wisata yang harus dikelola oleh pihak eksekutif daerah.

“Semua destinasi  wisata di Boltim dijamin bisa menarik wisatawan lokal hingga asing jika dikelola dengan baik oleh pemerintah,” tutur salah seorang legislator Faisal Mamonto. Menurutnya, keindahan alam perlu manfaatkan dengan melakukan penataan.

“Sektor wisata kita bisa menjadi andalan, jika kita serius. Ini perlu ditata sebab jika sektor wisata sudah maju tentu tidak hanya meningkatkan sektor pendapatan asli daerah (PAD), melainkan membuka lapangan kerja baru dan peningkatan ekonomi masyarakat di kawasan wisata,” urai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Boltim ini.
Ia menyebutkan penataan destinasi wisata melalui anggaran 2017 mendatang harus dilakukan maksimal. “Danau Mooat, Tanjung Woka dan beberapa lokasi obyek wisata harus dikelola dengan baik, bila perlu Pemkab Boltim bekerja sama dengan investor untuk mengelola bersama,” pungkasnya. kb/her

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.