Pemkab Boltim Siapkan Biaya Kuliah 1000 Anak

0
423

Boltim, Inatonteport.Com – Seperti yang telah disampaikan Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Landjar SH beberapa waktu lalu bahwa tahun ini Pemerintah Daerah (Pemda) Boltim telah menyiapkan anggaran untuk biaya kuliah 1.000 anak daerah sejak masuk hingga selesai studi melalui program Anak Asuh. Saat ini Bupati dua periode ini pun menekankan, agar para Sangadi (kepala desa-red) koperatif dimana setiap Sangadi wajib mencatat mahasiswa yang ada di desanya kemudian Pemda yang akan klasifikasi.

“Kepala desa harus proaktif. Tugas kepala desa untuk memberitahukan dan harus daftar anak-anak mahasiswa di desanya biar kita yang lakukan ferivikasi. Kami berikan setiap tahun dua semester dimana Anggarannya tergantung kebutuhan,” kata Bupati.

Menanggapi hal ini, Sangadi Kotabunan Selatan Rengga Paputungan mengatakan pihak telah melakukan pendataan di desanya.

“Sudah dua minggu ini kami melakukan pendataan nama-nama mahasiswa di desa Kotsel. Dan sudah ada kurang lebih 20 mahasiswa yang kami data,” ujar Paputungan saat bersua dengan media ini, Senin (26/8/2019).

Dikatakannya, Jika semua mahasiswa di desanya sudah terdata, nama-nama tersebut akan langsung dilaporkan ke pemda.

“Kami tinggal menunggu jika mahasiswa di Kotsel semuanya sudah didata, kami akan langsung laporkan ke pemda. Untuk sementara baru sekitar 20 mahasiswa yang kami data,” singkat Paputungan.

*

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.