Dinsos Sebut Ada Bantuan Rp600 Juta dari APBN untuk Kube di Kotamobagu

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kotamobagu, Sarida Mokoginta, mengatakan jika sekitar 30 kelompok usaha bersama (Kube) di Kotamobagu akan menerima bantuan uang tunai sebesar Rp20 juta per kelompok.

Bantuan tersebut merupakan bantuan langsung dari pemerintah pusat yang bersumber dari APBN dengan total sebesar Rp600 juta.

“Bantuannya dari pemerintah pusat melalui Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Utara (Sulut),” ujar Sarida kepada awak media beberapa waktu lalu.

Nantinya, bantuan tersebut dapat digunakan untuk pengembangan usaha kube. Sehingga ia berharap taraf ekonomi anggota kube dapat meningkat.

“Insya Allah penyalurannya pada triwulan II ini,” singkat Sarida.

*tn/heri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.