Untuk Petani, Babinsa Tabang Bantu Bajak Sawah

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1303-01/Kotamobagu, Koptu Moudy J Pungus, membantu para petani membajak lahan sawah di wilayah binaannya, di Desa Tabang Kecamatan Kotamobagu Selatan Kota Kotamobagu, Minggu (8/7).

Kegiatan tersebut merupakan suatu kepedulian TNI-AD khususnya Koramil 1303-01/Kotamobagu dalam membantu pemerintah daerah guna menyukseskan program ketahanan pangan nasional.

Dengan turunnya para Babinsa di sawah untuk membantu para petani, diharapkan dapat meningkatkan motivasi dan semangat kerja para petani dalam mengolah lahan petaniannya untuk percepatan masa tanam sehingga swasembada pangan di Kabupaten Bolaang Mongondow dapat tercapai.

”Bahwa kegiatan tersebut dilakukan untuk memberikan motivasi dan semangat kerja kepada para petani agar segera mengolah lahan sawahnya. Selain itu para Babinsa juga saya perintahkan untuk selalu memonitor pekerjaan dan memberikan pendampingan sepenuhnya kepada para petani, dalam menggarap sawah di wilayah binaannya, agar para petani bisa menanam padi dengan baik serta manghasilkan kualitas yang bagus,” ungkap Danramil 1303-01/Kotamobagu, Lettu Inf Muyassir.

*Abdyanto Mokodongan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.