Kotamobagu, Inatonreport.Com – Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu dalam waktu dekat akan melelang bahan bungunan bekas eks RS Datoe Binangkang.
Kabar ini disampaikan salah satu staf bagian aset Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kotamobagu, Senin(17/6).
Menurut dia, tim penilai dari provinsi telah melakukan penilaian besaran aset yang bakal dilelang tersebut. “Tim penilai aset telah melalukan penilain, sekarang tinggal persiapan pelelangan,” katanya.
Bahan bangunan bekas pembongkaran bangunan eks RS Datoe Binangkang tersimpan di Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kotamobagu. Bahan bangunan yang ada saat ini berupa balok, seng dan besi.
Sebelumnya tersiar kabar bahan bangunan banyak yang telah raib. Namun, hal itu dibantah bagian aset BPKD. Menurut dia, jika bahan yang akan dilelang sudah tidak ada maka apa yang dinilai Badan Penilai Aset. Sedangkan penilaian aset yang akan dilelang telah dilakukan, ujarnya.
Sayangnya, besaran aset yang bakal dilelang belum diketahui. Kita tinggal menunggu proses pelelangan saja, imbuhnya.
*Ridwan