Kotamobagu, inatonreport.com – Buntut diraihnya kembali Piala Adipura Buana oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, petugas kebersihan yang kini dikenal Pasukan Orange, akan mendapatkan kenaikan honor.
Ditemui usai mengarak keliling kota Piala Adipura Buana yang baru diserahkan Rabu malam oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan , Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DR. alex Saranaung mengungkapkan, rencana kenaikan honor bagi petugas kebersihan.
“Kami akan mengusulkan pada anggaran tahun depan,” katanya di lapangan Boki Honti Nimbang, Kamis (3/8).
Rencana ini disambut baik petugas kebersihan. “Kami mengapresiasi rencana pemerintah. Apalagi kerja kami sama dengan minum obat, 3×1 sehari,” kata salah satu petugas.
Informasi yang diperoleh, honorarium pasukan orange akan disesuaikan dengan Upah Minimum Provinsi (UMP) yaitu sebesar Rp2.650.000.
Suka-Duka Petugas Kebersihan
Hari ini Piala Adipura Buana, penghargaan tertinggi supremasi sebagai Kota Kecil Terbersih kembali diperoleh Pemkot Kotamobagu di bawah kepemimpinan Wali Kota Ir Hj Tatong Bara.
Siapa mengira, dibalik penghargaan yang paling prestisius dan membanggakan, ada cerita duka yang tersimpan, sebagaimana ucapan yang disampaikan wali kota di lapangan Boki Honti Nimbang, usai mengarak adipura, Kamis(3/8).
Bercerita beberapa petugas kebersihan yang hari ini dieluk-elukan sebagai pahlawan kebersihan yang telah disandangkan gelar “pasukan orange.” Dalam pekerjaan keseharian mereka, ternyata petugas yang kebanyakan wanita dan telah berusia lanjut, sering mendapat perlakuan kurang baik.
“Saya telah beberapa kali dilempar dengan tissu bekas oleh orang dari dalam mobil yang lewat saat sedang menyapu,” kata sang ibu.
Ibu lainnya, ikut menceritakan pengalamannya serupa, bahkan tak hanya tissu bahkan puntung rokok. Lebih parahnya, botol bekas air minum mineral juga tak luput nyerempet ke badannya.
Menaikan honorarium mereka, dirasa ikut membantu mengobati perlakuan orang-orang yang tidak saja kasar, tapi belum menyadari penuh arti dari kebersihan lingkungan.
Kota Kotamobagu sedang berupaya keras menjadi Kota Sehat, dan kebersihan lingkungan adalah salah satu parameternya.
*Ridwan Kalauw