Kodim Bolmong Peringati Hari Juang Kartika ke-73

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Kodim 1303 Bolmong menggelar berbagai kegiatan untuk memperingtati Hari Juang Kartika ke-73, yang dilaksanakan Kodim 1303 Bolmong, Sabtu (8/12/18).

Berbagai kegiatan di selenggarakan diantaranya, lomba ketangkasan bentor, juga lomba memancing yang memperebutkan hadia utama 2 unit sepeda motor, juga hadiah hiburan menarik lainnya. Lomba tersebut di ikuti ratusan peserta dari seluruh kalangan.

Terpantau, Wali Kota Kotamobagu, Tatong Bara, dalam kesempatan tersebut mencoba memancing di kolam Tirta Bogani serta menaiki wahana flying Fox yang terletak di Asrama Makodim 1303 Bolmong.

Tatong mengaku sangat apresiasi Dandim atas karya besar tersebut. Ia juga suprise karenatidak percaya ada flying fox di Kotamobagu.

“Saya naik flying fox sepert ini ini bukan yg pertama kali. Namun untuk di Kotamobagu ini yang pertama kali” ujar Tatong.

Tatong berharap semoga dengan ide besar Dandim, akan menjadi rangsangan bagi masyarakat, terutama bagi pengusahan untuk menyediakan lahan dan fasilitas untuk pembuatan wahana.

Sementara, Dandim 1303 Bolmong, Letkol Inf Sigit Dwi Cahyono SSos, mengatakan kegiatan hari ini merupakan rangkayan dalam rangka menyambut Hari Juang Kartika ke-73, juga sebagai wujud dari sinergitas antara TNI, pemerintah dan juga masyarakat yang ada di wilayah Bolang Mongondow Raya (BMR).

Turut hadir dalam kegitan tersebut, Ketua FKPPI Kotamobagu Fatmawati Ginano SSos bersama pengurus dan angota, Kepala Cabang Bank Mandiri Unit Kotamobagu Iip Suitman, dan seluruh angota dan keluarga besar Kodim 1303 BM.

*Anto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.