Muslimat NU Kotamobagu Masa Bakti 2021-2026 Dilantik

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Pengurus Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama Kota Kotamobagu masa bakti 2021-2026 dilantik. Pelantikan dilaksanakan di Aula MTs Negeri 1 Kotamobagu, Sabtu (3/7/2021).

Ketua Wilayah Muslimat NU Provinsi Sulawesi Utara Hj.Dra.Sartje Mokoginta melantik pengurus baru. Srinangsi Makalalag.MPd dipercayakan menahkodai Pengurus Cabang Muslimat NU Kotamobagu hingga 2026.

Ketua PW Muslimat mengatakan, Muslimat NU adalah organisasi sosial. Muslimat bertujuan untuk mengangkat derajat perempuan.

“Persoalan multi dimensi di era globalisasi ini perlu dikawal agar putra putri kita mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman,” kata Sartje.

Sartje minta agar PCNU Kotamobagu dan PC Muslimat Kotamobagu bekerjasama dengan pemerintah daerah.

Srinangsi dalam sambutan perdana usai dilantik menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Srinagsih berjanji akan segera menyusun program kerja serta akan melanjutkan program pimpinan PC Muslimat Kotamobagu sebelumnya.

Dikesempatan ini, dilounching produk UMKM yang dilaksanakan oleh PC Muslimat NU Kotamobagu. Produk manisan pala dan kacang goyang hasil produksi PC Muslimat diserahkan kepada Ketua PW Muslimat.

Ketua Lembaga Dakwah PCNU Kotamobagu KH. Asep Maulana menyampaikan tausiyah mengajak warga NU untuk menjaga NKRI. Asep menceritakan bagaimana sejarah cikal bakal Muslimat NU hingga berdirinya lembaga Muslimat NU.

*Ridwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.