Kotamobagu, Inatonreport.Com – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, menambah anggaran sebesar Rp1,6 miliar untuk penanganan covid-19.
Sebelumnya, Pemkot menyediakan Rp15 miliar lebih, dan saat ini total anggaran yang disediakan menjadi Rp17 miliar.
Wali Kota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara, yang didampingi Wakil Wali Kota, Nayodo Koerniawan, dan Sekkot Sande Dodo, mengatakan, anggaran tersebut diperuntukkan bagi penanganan kesehatan, social safety net dan tidak matinya industri.
“Anggaran ini untuk kesehatan yang nantinya akan dialokasikan pada operasional rumah sakit, misalnya kebutuhan alat pelindung diri (APD), penambahan peralatan medis serta tunjangan untuk tenaga medis yang merupakan garda terakhir dalam penanggulangan Covid-19,” ujar Tatong, Rabu (8/4/2020).
Untuk sosial safety net, lanjut Tatong, dikhususkan bagi masyarakat melalui Program Keluarga Harapan (PKH) dan sembako maupun bantuan pangan non-tunai.
“Sehingga emerintah dapat menjangkau semua lapisan masyarakat kurang mampu yang berdampak gara-gara adanya Covid-19,” jelas Tatong.
Tatong juga sudah menyiapkan strategi agar industri seperti usaha warung makan dan UMKM lainnya di Kotamobagu tidak mati.
“Ini semua kita lakukan sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada seluruh lapisan masyarakat,” ucap Tatong.
*Rid