Perbarui Data Demografi, Babinsa Gelar Komsos Bersama Perangkat Desa Bungko

Kotamobagu270 Views

KOTAMOBAGU – Komunikasi Sosial atau Komsos yang diterapkan oleh anggota Koramil 1303-01/Kotamobagu Serda Faonaso Telaumbanua selaku Babinsa di Desa Bungko ini merupakan salah satu metode Binter (Pembinaan Teritorial) yang digunakan untuk menyampaikan berbagai hal yang berkaitan dengan tugas, peran, fungsi, visi dan misi serta kebijakan Komando kewilayahan.

Selain itu, bertujuan untuk mendapatkan data terbaru dan memperbaiki data-data lama yang terdapat di ruang Koramil 1303-01/Kotamobagu, Rabu (07/07/2021).

Babinsa Serda Faonaso saat melakukan komsos di kantor Desa Bungko Kecamatan Kotamobagu Selatan bersama perangkat desa untuk meminta data Demografi serta pendataan warga baru.

“Data yang di minta Babinsa di desa binaannya nantinya akan di berikan ke Batuud guna untuk merubah data yang lama yang di Koramil,” ujar Babinsa.

Hal tersebut harus diselenggarakan secara terencana, bertingkat dan berlanjut yang dilaksanakan bersama perangkat desa serta komponen masyarakat di wilayah binaan.

Dalam kegiatan Komsos tersebut Babinsa menyampaikan tentang situasi dan kondisi wilayah dimana setiap informasi dan perkembangan selalu mengadakan koordinasi dengan Kepala Desa dan perangkat yang lainnya.

“Komsos ini bertujuan untuk membantu dalam pelaksanaan tugas serta bertukar informasi yang berkembang di wilayah binaan dalam rangka deteksi dini dan cegah dini setiap ada perkembangan di wilayah,” tutur Babinsa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.